Inovasi

Bantu UMKM, Sat Lantas Polres Klaten Borong makanan Pedagang dan Di Bagikan Secara Gratis Kepada Masyarakat lalu bantu promosikan dagangan Melalui Media Sosial.

Klaten, Sat Lantas Polres Klaten melakukan terobosan inovatif dengan memborong dagangan Pelaku UMKM yang berjualan di Jalan Pemuda Klaten, tepatnya di halaman depan Ruko Toko Laris, Kecamatan Klaten Tengah, Kabupaten Klaten, Makanan tersebut kemudian dibagikan kepada Masyarakat yang lebih membutuhkan. Sabtu (09/12/23)Siang.

Kasat Lantas AKP Riki Fahmi Mubarok, SH., SIK., CPHR mengatakan, kegiatan inovasi Bantu UMKM dilaksanakan setiap hari Sabtu Jajaran Sat Lantas Polres Klaten akan terus melaksanakan kegiatan tersebut.

“Untuk makanan sendiri kita beli dari pedagang atau Pelaku UMKM, dagangan mereka kita beli dan di bagikan secara gratis kepada Masyarakat yang lebih membutuhkan”. Ucapnya.

Kegiatan bagi bagi makanan tersebut selain bertujuan Ibadah sekaligus membantu membangkitkan kembali Pelaku Usaha UMKM yang ada di Wilayah Hukum Polres Klaten, dalam rangka turut berpartisipasi dalam meningkatkan pelaku usaha UMKM di Kabupaten Klaten. Terang AKP Riki Fahmi Mubarok, SH., SIK., CPHR.

“Dengan rutin setiap hari sabtu dilaksanakan kegiatan berbagi makanan kepada Masyarakat menjadi amal ibadah untuk kita semua, dan dapat menumbuhkan kembali pelaku usaha UMKM di Kabupaten Klaten yang kita cintai”. Harapnya. Ucapnya.

Tampilkan Lebih

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Juga
Close
Back to top button